Cara Bisnis Pulsa Murah Modal hanya 50 ribu

Keuntungan Jual Pulsa Online dan Cara Memulainya

Pulsa HP telah menjadi bagian penting dari cara berkomunikasi orang-orang saat ini, baik melalui telepon maupun paket data internet. Oleh karena itu, bisnis pulsa memiliki potensi yang besar karena pasarnya akan selalu ada setiap waktu. 

Kenapa setiap waktu? Karena orang bisa kehabisan pulsa kapan pun waktunya, mulai dari pagi hingga tengah malam.

Nah, untuk memenuhi kebutuhan pulsa yang tak kenal waktu ini, menjual pulsa secara online bisa menjadi bisnis yang potensial. Apalagi jual bisnis pulsa online ini bisa juga dijadikan usaha sampingan selagi kamu melakukan pekerjaan lainnya.


Kelebihan Bisnis Jual Pulsa Online

Selain memiliki permintaan yang tak terbatas, jualan pulsa secara online ini memiliki kelebihan tersendiri yang bisa dirasakan oleh kedua belah pihak. Berikut ini adalah kelebihan jual pulsa secara online.

1. Modal yang tidak besar

Untuk memulai bisnis biasanya kita memikirkan seberapa besar modal yang harus disediakan. Namun, untuk memulai bisnis jual pulsa online, kamu tidak perlu menyiapkan modal yang besar. 

Kamu tinggal mendaftarkan diri sebagai agen pulsa di beberapa distributor pulsa. Untuk memulai, biasanya kamu harus melakukan deposit sejumlah uang yang menjadi pulsa untuk dijual. Jumlah depositnya pun tidak besar, mulai dari Rp50 ribuan saja. 

4. Nominal yang bervariasi

Pulsa dalam bentuk digital ini memiliki nilai nominal yang sangat bervariasi. Hampir semua provider memiliki nilai pulsa nominal yang mirip-mirip. Hal ini akan memudahkan kamu untuk menjangkau semua kalangan. 

5. Risiko kecil

Usaha jual pulsa secara online juga memiliki risiko bisnis yang kecil. Produk yang ditawarkan tidak mengenal kata kedaluwarsa. Kalaupun tidak laku dijual, kamu bisa menggunakannya sendiri sebagai kebutuhan pulsa bulanan. Namun, risiko kecil artinya keuntungannya pun tidak terlalu besar. Low risk, low income.


Jelita Re